Wednesday, January 11, 2012

UJI KEJUJURAN


Manfaat Permainan
Permainan ini mempunyai beberapa Manfaat yang cukup penting yaitu
·           Menjadikan anak-anak bertanggung jawab atas dirinya sendiri
·           Anak-anak berlatih memberi penghargaan untuk dirinya sendiri
·           Anak-anak berlatih memberikan hukuman atas kesalahan sendiri
·           Mengenalkan kepada anak-anak jenis-jenis moral baik dan moral buruk  

Jumlah Anak yang Terlibat
·           Jumlah anak yang terlibat cukup fleksibel. Berapapun anaknya bisa ikut, karena prinsip tugasnya untuk individu.

Lama Permainan
Alat-alat yang dibutuhkan dalam permainan ini adalah
·           Kertas HVS atau origami secukupnya
·           Kertas karton besar warna merah-putih
·           Gunting
·           Lem
·           Double tip
·           Pulpen atau spidol warna

Usia Anak
·           Permainan ini dapat diikuti oleh anak berusia SD (7-12 tahun)

Persiapan
·           Persiapan yang dibutuhkan adalah persiapan alat-alat yang sudah disebutkan di atas. Sediakan dalam jumlah cukup, agar tidak mengundang protes anak-anak. Permainan ini sifatnya indoor.

Teknis dan Aturan Permainan:

·           Masing-masing anak mendapatkan kertas origami atau HVS secukupnya.
·           Masing-masing anak mendapatkan dua kertas karton yang berwarna hitam-putih
·           Instruktur menjelaskan kepada anak-anak bahwa, sekarang kita akan bermain games  bulan dan bintang.
·           Anak-anak mengelompokkan kertas HVS atau origami dalam 2 bagian
·           Anak-anak membuat gambar bulan pada kertas HVS atau origami sebanyak mungkin pada satu kelompok kertas origami atau HVS
·           Anak-anak membuat gambar bintang pada kertas HVS atau origami sebanyak mungkin pada satu kelompok lagi kertas origami atau HVS.
·           Anak-anak diminta untuk menggunting gambar bulan dan gambar bintang tersebut.
·           Instruktur memberikan penjelasan bahwa gambar bulan mewakili amal-amal buruk yang pernah kita lakukan dan gambar bintang mewakili amal-amal baik yang pernah kita lakukan
·           Dalam jangka waktu satu bulan, anak-anak akan menggunakan potongan bulan dan bintang untuk melihat seberapa banyak amal baik dan amal buruknya
·           Setiap kali anak berbuat baik, maka mereka akan menempelkan satu gambar bintang pada lembaran karton putih. Demikian juga setiap kali anak berbuat jahat, maka mereka akan mendapatkan satu gambar bulan pada lembaran karton hitam.
·           Dalam permainan ini, dites kejujuran anak-anak untuk tidak curang dalam menempelkan kertas
·           Sebagai latihan, anak-anak disuruh untuk mengingat amal baik dan amal buruk mereka dalam satu hari ini. Kemudian menempelkan gambar bulan dan bintang sesuai dengan intensitas perbuatan mereka
·           Setelah permainan selesai, anak-anak disuruh membawa pulang lembaran kertas karton dan potongan bulan bintang dan kemudian menjadikannya pengotrol amal sholeh sehari-hari.

No comments:

Post a Comment